Kamis, 03 Juni 2010

perbankan syariah

Fokus strategis perbankan Syariah kami bergeser ke arah pasar perorangan, tidak lagi
pasar perusahaan. Porsi aset perbankan Syariah sekitar 2% dari total aset industri
jasa keuangan di Indonesia pada tahun 2005 dan diharapkan bertumbuh 8% dalam
lima tahun ke depan, sesuai dengan hasil riset yang menunjukkan semakin besarnya
keinginan untuk mencoba perbankan Syariah di tingkat konsumer berpendapatan
menengah hingga atas.
Sepanjang 2005 kami meluncurkan berbagai produk, antara lain, sebuah produk
unggulan investasi harian dan investasi khusus, Mudharabah Muqayyadah. Selain
itu, Syariah juga aktif mempromosikan prinsip-prinsip Syariah melalui berbagai forum
kegiatan, termasuk program televisi dan customer gathering, bekerjasama dengan
PKES (Pusat Komunikasi Ekonomi Syariah), ASBINDO (Asosiasi Perbankan Syariah
Indonesia) dan MES (Masyarakat Ekonomi Syariah).
Perbankan Syariah kami berhasil meraih peringkat kedua pada Loyalty Index Sharia
Bank Award yang diselenggarakan oleh Mark Plus & Majalah Info Bank. Setelah
melakukan evaluasi dan penyelarasan struktur cabang saat ini, dengan memperhatikan
peraturan baru yang memungkinkan nasabah Syariah bertransaksi melalui fasilitas
bersama pada perbankan konvensional, tahun depan kami akan memperluas penetrasi
di dalam segmen yang berkembang pesat ini di seluruh Indonesia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar