Kamis, 03 Juni 2010

iPod Touch Berkamera Kembali Bocor di Internet

Situs forum di Vietnam kembali membuat sensasi, setelah sebelumnya purwarupa iPhone 4G bocor, kini situs yang bernama Tinh te membeberkan gambar iPod Touch generasi tebaru.

Dalam purwarupa yang beredar tersebut mereka mengklaim kalau iPod Touch tersebut sudah dibenamkan dengan kamera dibagian belakangnya. Ini menjawab sejumlah isu yang menyebutkan iPod Touch tersebut memang dihadirkan dengan kamera.

Prototipe itu sendiri diukir dengan "DVT-1" yang, sebagaimana terdapat di iPhone generasi keempat, yang merupakan singkatan dari "desain tes verifikasi nomor 1".

Di forum itu juga disebutkan, prototipe ini diujicobakan dengan menjalankan beberapa jenis versi OS iPhone 3.1 yang mencakup antarmuka kustom untuk melakukan berbagai tes diagnostik. Salah satu tes adalah untuk mengetahui kerja kamera.

Memang sebelumnya, Apple dikabarkan akan menghadirkan iPod Touch generasi ketiganya dengan sebuah kamera seperti layaknya iPhone. Namun sayangnya, saat dirilis pada Oktober silam, beberapa pecinta pemutar musik digital ini harus kecewa karena Apple tidak membenamkan kamera di iPod Touch generasi ketiga itu.

Seiring dengan isu itu, rumor lain yang juga merebak adalah iPod Nano generasi kelima turut dipasangkan kamera di bagian bodinya. Tapi lagi-lagi, Apple tidak melakukannya yang membuat para calon pembelinya kecewa berat.

Pihak Tinh Te tidak membeberkan lebih jauh mengenai asal muasal kehadiran iPod berkamera tersebut. Termasuk spesifikasi lebih dalamnya mengenai perangkat itu.

Demikian pula dengan pihak Apple yang belum memberikan komentarnya. Mereka masih menyimpan rapat-rapat semua informasi produknya hingga saat konferensi pengembang Apple yang akan digelar pada 7 Juni mendatang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar